Latar Belakang Pelanggan

viAct adalah platform cloud pemantauan konstruksi cerdas AI yang terdepan di Asia. Dengan pengalaman deployment yang ekstensif dan teknologi visi yang eksklusif, kami dapat mendeteksi dan mengantisipasi risiko potensial di lokasi konstruksi, memicu sinyal peringatan secara langsung, dan mengumumkan peringatan secara instan untuk menyelematkan nyawa pekerja. Sejak 2016, kami berfokus pada litbang (R&D) AI dan mengakumulasikan lebih dari 10 juta himpunan data domain, membangun lebih dari 20 modul AI, dan mengoperasikan solusi kami lebih dari 30.000 jam pada proyek konstruksi. viAct mudah digunakan, fleksibel untuk plug & play dengan akurasi deteksi yang tinggi, serta mencakup berbagai area kerja, misalnya proyek pekerjaan sipil, pembangkit listrik, infrastruktur, kota cerdas, dan pengembangan pemukiman. Didanai oleh SOSV, Artesian, dan Alibaba, viAct masuk ke dalam Top 100 Global ConTech startups oleh BuildWorld & PwC pada tahun 2019 & Top 50 ConTech Startups 2020 oleh CEMEX Ventures.

Mengapa harus Huawei Cloud?

Huawei Cloud berfokus pada daya komputasi ultra tinggi dari skenario cloud.

Kapabilitas inferensi AI milik Huawei Cloud lebih efisien dan murah.

Huawei Cloud menawarkan arsitektur cloud hybrid untuk memenuhi persyaratan kepatuhan dan keamanan yang diminta pelanggan. Selain itu, arsitektur ini juga mengatasi persyaratan terbatas latensi rendah pada beberapa skenario bisnis.

Tantangan

  • Pemantauan secara langsung merupakan cara tradisional yang biasanya diterapkan oleh perusahaan konstruksi dalam memantau keselamatan pekerja. Kecelakaan tidak dapat diprediksi dan dapat terjadi kapan saja, tetapi pengawas lokasi tidak dapat siaga di semua lokasi. Untuk mengidentifikasi risiko potensial dan segera memperingatkan berbagai pihak yang ada, streaming video dari kamera CCTV dan data yang dikumpulkan dari perangkat IoT mungkin memerlukan transmisi data dengan kecepatan tinggi serta daya pemrosesan yang sangat besar.

    Pemantauan secara langsung merupakan cara tradisional yang biasanya diterapkan oleh perusahaan konstruksi dalam memantau keselamatan pekerja. Kecelakaan tidak dapat diprediksi dan dapat terjadi kapan saja, tetapi pengawas lokasi tidak dapat siaga di semua lokasi. Untuk mengidentifikasi risiko potensial dan segera memperingatkan berbagai pihak yang ada, streaming video dari kamera CCTV dan data yang dikumpulkan dari perangkat IoT mungkin memerlukan transmisi data dengan kecepatan tinggi serta daya pemrosesan yang sangat besar.

Solusi

Dalam pelatihan dan pengembangan model, Huawei Cloud menyediakan Elastic Cloud Server (ECS) yang secara otomatis dapat diperoleh kapan saja dan daya komputasi yang dapat diskalakan sesuai kondisi untuk tugas pelatihan yang fleksibel. Dalam deployment model, Huawei Cloud menyediakan peralatan komputasi edge Ascend Atlas yang kuat dan ekonomis untuk deployment bisnis.

Manfaat

  • Layanan ECS dapat meningkatkan pemanfaatan sumber daya GPU, memastikan penyelesaian tugas pelatihan yang bersifat mendadak agar berjalan lancar, serta menyediakan sumber daya komputasi yang stabil dan mudah digunakan. Solusi Ascend menjamin fleksibilitas deployment dengan perangkat edge berperforma tinggi.

    Layanan ECS dapat meningkatkan pemanfaatan sumber daya GPU, memastikan penyelesaian tugas pelatihan yang bersifat mendadak agar berjalan lancar, serta menyediakan sumber daya komputasi yang stabil dan mudah digunakan. Solusi Ascend menjamin fleksibilitas deployment dengan perangkat edge berperforma tinggi.